tryout antropologi plus kunci

1. Perhatikan pernyataan di bawah ini !
1. tari tarian
2. tata acara pernikahan
3. Candi Prambanan
4. kapanye partai politik
5. adat istiadat
Dari pernyataan di atas mana yang termasuk wujud budaya sosiofact….
A. 4 dan 5
B. 2 dan 4
C. 1  dan 4
D. 1 dan  2
E. 3  dan 4

2. Tabel di bawah ini yang menunjukkan perbedaan antara kebudayaan pusat dan kebudyaan  Pinggiran
    adalah………
Kebudayaan pusat Kebudayaan Pinggiran

A Jauh dari pusat kerajaan Berada di pusat kekuasaan

B Menjadi rujukan  bagi mayoritas etnis Pengaruh kebudayaan luas

C Memiliki pengaruh kuat  terhadap kebudayaan masyarakat Memiliki pengaruh yang bersifat local bagi masyarakat

D Berada di pusat kekuasaan Hidup ditengah kalangan bangsawan

E Berada di tengah masyarakat jelata Sering disebut sebagai budaya lokal


3. Andi sering melakukan perbuatan menyimpang, dia tidak mau tunduk pada system nilai dan norma yang berlaku., maka andi akan medapatkan sanksi social.  Kasus tersebut mengambarkan bahwa kebudayaan itu memiliki sifat ……
A. dimiliki oleh setiap manusia
B. diwariskan
C. relative
D. integrative
E. menuntun dan mengarahkan





4. Ibu-ibu di pedalaman Papua selain menyusui anaknya juga menyusui
Anak anak babi peliharanya. Ketika kita melihatnya maka cenderung memberikan peilaian yang negative kepada kebisaan tesebut, padahal  bagi masyarakat papua babi bai itu adalah kekyaan adapt yang tertinggi. Perbedaan sudut pedangan tersebut memberikan gambaran adanya
A. Multikulturalisme
B. Dinamika Budaya
C. Relativitas budaya
D. Keragaman budaya
E. Etnosentrisme

5. Perhatikan seksama gambar berikut

 Gambar diatas mengambarkan  percampuran antara budaya Islam dengan Hindu. Proses percampuran budaya tersebut mennjukkan telah terjadinya .....
A. Akulturasi
B. Assilimilasi
C. Akomodasi
D. Sintesa
E. Sosialisasi

6.   Alex mencoba belajar dari lingkungan dan keluarganya bagaiamana  mengolah perasan, hasarat , nafsu  dan emosi  sehingga membentuk kepribadiannya yang khas dan ssesuai dengan norma yang berlaku dalam masyarakat. Dari Contoh tersebut dapat disimpulkan bahwa Alex sedang mengalami proses….
A. Sosialisasi
B. Adaptasi
C. Enkulturasi
D. Internalisasi
E. Asimilasi

7.  Perpaduan antara Musik Blues dengan musik Country yang menghasilkan jenis musik baru yaitu rock n roll yang bebeda dengan keduanya. Proses perpaduan tersebut dikenal dengan …..
A. Sintesis
B. simbiotik
C. akulturasi
D. penetrasi violente
E. penetrasi pasifique

8.  Unsur budaya satu dengan budaya lain yang hidup berdampingan dan saling menguntungkan disebut
A.  Simbiotik komensalistik
B.  Simbiotik mutualistik
C.  Penetration pasifique
D.  Simbiotik parasitistik
E.   Intersociety difution

9. Faktor eksternal penyebab perubahan dan dinamika sosial budaya adalah ... .
A. konflik masyarakat
B. peperangan antar negara
C. bertambah dan berkurangnya penduduk
D. revolusi dan pemberontakan
E. adanya penemuan baru

10  Salah satu sebab budaya harus diwariskan adalah….
A. kebudayaan lama lebih adi luhung dari pada budaya generasi baru
B.  generasi baru perlu menggunakan budaya generasi lama Sebagai acuan berperilaku
C.  budaya lama dan budaya baru perlu adanya keseimbangan
D.  Perlu adanya perpaduan antara unsur lama dengan yang baru sehingga menjadi kebudayaan
      baru yang baik.
E. umur manusia terbatas sedangkan kebudayaan lama berguna bagi generasi baru

11. Keluarga memegang peranan yang begitu penting dalam pewarisan Budaya  . Keluarga adalah agen sosialisasi primer . Berikut yang merupakan peranan keluarga dalam pewarisan budaya adalah …
     A.   memberikan legitimasi adikodrati terhdap nilia dan norma
B. menjaga kelestraian adat dan menjadikan generasi muda tidak melupakn adatnya
C. proses belajar berinteraksi sehingga bertingkaha laku sesuai tuntutan masyakat
D. Membentuk anak  menjadi Pribadi yang utuh dan berkelakuan yang baik
E. Belajar memahami karekter dan pribadi orang lain untuk menjadi sosok manusia yang
      sejahtera .

12. Perbedaan Utama pewarisan Budaya pada masyarakat modern dan tradisional adalah …
A.   pada masyarakat tradisional berlngsung melalui tahapan yang sederhana , pada masyakat modern seiring dengan perkembangan IPTEK.
B.  pada masyarakat tradisional berlngsung  secara lambat , pada masyakat modern secara cepat  sesuai  kemampuan masyarakat
C.  pada masyarakat tradisional berlangsung sederhana , pada masyakat modern seiring dengan perkembangan IPTEK
D.  pada masyarakat tradisional berlngsung melalui  media kesenian tradisonal , pada masyakat modern melalui media elektronik
E.  Pada masyarakat tradisional berlngsung melalui Lembaga Formal  , pada masyakat modern melalui lembaga informal

13. Pada Masyarakat Jawa dikenal adanya tingkatan bahasa : Ngoko. Kromo madya, Dan kromo Inngil . Dalam pengunaanya sangat dipengaruhi oleh kondisi dan pemakainya .Hal tersebut mengambarkan bahwa pengunaan Bahasa sangat terkait dengan …
A. Jenis Kelamin
B. suku bangsa
C.  Umur
D.  kelas social
E.  tingkat pendidikan

14. Bahasa Indonesia dewasa ini  pada kalangan anak - anak  di perkotaan lebih cepat di mengerti dan dipahami dari pada bahasa daerah  ,Sehingga anak anak lebih sulit belajar bahasa local.  hal tersebut  lebih disebabkan oleh ..
A. Bahasa Indonesia menjadi bahasa resmi Negara
B. Bahasa Indonesia menjadi bahasa persatuan yang menunjukkan identitas nasional
C. Bahasa Indonesia menjadi bahasa Linqua pranca
D. Bahasa Indonesia menjadi bahasa utama dalam media masa
E. Bahasa Indonesia menjadi bahasa pengantar

15. Separatisme di Indonesia  yang belakangan muncul di berbagai daerah , mengoyahkan sendi sendi integrasi Nasional yang dibangun oleh para pendahulu bangsa dengan susah payah.Upaya pemisahan diri tersebut lebih disebabkan oleh :
A. kondisi masyarakat yang beranekaragam
B.  wilayah yang begitu luas
C. adanya paham etnosentriame yang berlebihan
D. masihnya besarnya ketimpangan dan ketidakmerataan pembangunan
E, Fanatis kelompok atau golongan yang berlebihan



16. Tradisi lesan dalam perkembangannya kalah bersaing dengan media elektronik, sehingga tradisi lesan secara pelan pelan mulai tersingkir bahkan tidak diminati oleh masyarakat.  Hal tersebut lebih disebabkan oleh ……
A. Tradisi lesan sudah tidak sesuai dengan kepribadian dan kepentingan masyarakat modern
B. Tradisi lesan hanya berisi petuah petuah yang menyebabkan masyarakat bosan
C. Tradisi lesan mengandalkan pertemuan langsung dengan pemirsa
D. Tradisi lesan lebih bertumpu pada cerita tentang dongeng yang ada pada masyarakat tradisonal
 E. Cara penyampaian yang monoton dan inti cerita yang kurang diminati oleh masyarakat Anak
      Muda
17. sekarang dalam bertutur kata banyak dipengaruhi oleh tayangan Televisi: seperti Plis Deh, So What Gitu Loh, sumpeh lo Capek deh, dan  lo aje kali gue kagak. Bahasa tertsebut bertujuan untuk  untuk menambah keakraban. Gaya Dialek tersebut dalam Antropologi dikenal dengan Istilah ….
A.  Dialek
B.   Logat
C.   Cant
D.   colloqual
E.   Fisiognomi
18. Perhatikan pernyataan berikut Ini !
1. Pantun
2. Permainan rakyat
3. kerajinan tangan
4. legenda
5. pesta rakyat
6. makanan khas sutau daerah
      Dari pernyataan diatas yang merupakan Flokor sebagian lesan adalah …..
A. 1  dan 4
B. 2  dan 5
C. 3  dan 6
D. 2  dan 4
E.  1  dan 2
19. Sing Gedhe di elus elus, sing cilik di idek- idek : wong lagi opo ?( yang besar di usap-usap, sedang yang kecil di Injak injak) jawabanya menek Andha atau naik Tanngga : Penggalan pertanyaan tradisonal diatas , pada masyarakat Jawa di kenal dengan ......
A. pantun
B. gegurtitan
C. Cangkriman
D. Kidung
E. Sisindiran
20. Sekolah sebagai suatu lembaga pendidikan , diharapkan mampu menyediakan buku buku sastra yang bisa dibaca dan dipahami oleh para siswa agar memiliki pribadi yang utuh, halus dan memhami orang lain . hal tersebut mengambarkan bahwa kesenian memiliki manfaat  untuk
A. membimbing kepada kehalusan rasa keindahan, keluhuran budi pekerti dan tingkah laku
B. membimbing untuk memperoleh keselarasan atau ekserasian hidup
C. Membangkitkan rasa senang, nyaman dan bahagia
D. mempertinggi derajat manusia
E. memperbesar taqwa pada Alloh swt
21. Sejak kecil Hanafi dididik dengan peradaban Barat. Setelah besar dipaksa menikah dengan Rafiah, perkawinan dengan tersebut  tidak bahagia dan Hanafi menikah lagi dengan  Corie : rumah tangga merekapun  tidak bahagia karena sikap sikap Hanafi , sampai akhirnya Hanafi harus bunuh diri:.
Penggalan cerita diatas adalah bagian dari Buku karya Abdul Muis yang berjudul ;
A. pertemuan jodoh
B. Hendak berbakti
C. Salah Asuhan
D. Sengsara membawa nikmat
E.  Siti Nurbaya
22. Salah satu karekteristik dari karya Roman pada angkatan Balai Pustaka adalah
A. Mengupas tentang Roman Picisan
B. Harus bersifat netral tidak boleh menyingung perasaan satu golongan
C. Mengupas masalah kawin paksa
D. Bersifat provinsialisitis dan penyelesainya kurang berani
      E.   Mengupas kisah cinta seputar dengan seting perjuangan

23. Perhatikan pernyataan berikut ini !
1. Tempat pertunjukan sakral
2. Biasanya digelar di gedung pertunjukan dan penonton ditarik karcis masuk
3. tidak perlu Pemilihan hari yang dianggap sakral
4. Tujuan lebih dipentingkan dari pada estetik
5. Di sajikan khusus untuk para wisatawan; terutama manca negara
6. Memerlukan pemain yang suci
Dari  pernyataan diatas yang menunjukkan ciri -  ciri Seni pertunjukan yang berfungsi sebagai sarana ritual adalah
A.  1, 3 dan 6
B.  1, 2 dan 6
C.  1, 4 dan 6
D.  1, 2 dan 6
E.   4, 5 dan 6

24. Contoh seni pertunjukkan yang berfungsi sebagai sarna dakwah/syiar agama adalah ...
A. Kethoprak
B. Wayang Orang
C. Tari Syaman
D. Wayang Kulit
E. Barongsai

25


Tari barong di Bali  bermakna untuk ,….
A.   menyambut kedatangan para dewa
B. sebagai sarana ritual
C.   menolak bala bencana
D.  sarana pariwisata ( menyambut tamu wisata )
E.  Menyambut kedatangan roh leluhur

26. Seni Pertunjukkan daerah Jawa Timur yang bercerita tentang kehidupan sehari hari masyarakat  adalah …
A. wayang Orang
B. Ludruk
C. Jaranan
D. Reyog ponorogo
E. Gandrung banyuwangi




27, Perhatikan pernyataan berikut ini !
1. Bagian utama : suci berada di tengah.
2. Bagian utama ada di belakang
3. Bentuk tambun
4. Reliefnya  Natural
5. Reliefnya Simbolis.
6. Bentuknya ramping
Dari pernyataan diatas yang menunjukkan ciri ciri candi Jawa Tumur adalah ....
A. 2, 3  dan 4
B. 1, 3  dan 4
C. 2, 5  dan 6
D. 1, 5  dan 6
E. 2, 4  dan  5

            28.


Gaya Arsitektur Masjid beratap Tumpal pada masjid Islam pada jaman Wali songo, menunjukkan akulturasi antara …
A.  Islam dengan konsep gunungan dalam masyaakat Hindu
B.  Islam dengan bentuk arsitentur masjid Arab
C.  Budaya asli jawa dengan hindu budha
D.  Islam dengan konsep arsitektur dalam masyarakat Gujarat
E.   Islam dengankonsep arsitentur dalam masyarakat Persia

29.

Identifikasi gambar di samping rumah adat suku bangsa….
A. Batak
B. Minangkabau
C. Dayak
D. Bugis
E. Minahasa

30. Religi termasuk dalam unsur kebudayaan yang bersifat universal, karenanya setiap manusia akan memiliki religi terebut , makna religi  pada dasarnya   adalah…
A. getaran jiwa yang berkaitan dengan alam gaib
B. ekspresi manusia yang terpancar pada estetika
C. nilai-nilai sebagai pedoman dalam kesempurnaan hidup
D. emosi manusia untuk mencari prinsip benar atau salah
E. dorongan naluri manusia dalam mendapatkan ketentraman


31. Perhatikan pernyataan berikut !
1. Tidak terpengaruh oleh perubahan masyarakat
2. Dipengaruhi oleh perubahan masyarakat
3. Kebenaran ajarannya abadi
4. Kebenaran ajarannya situasional
5. hasil pemikiran manusia
6. bersumber pada kitab suci
Dari pernyataan diatas yang menunjukkan ciri –ciri agama wad”I ( natural religion ) adalah ……
A.  2, 3 dan 5.
B.  1, 3 dan 6
C.  1, 4 dan 6
D.  1, 4 dan 5
E.  2, 4 dan 6

32. Dewasa ini masih terdapat kebiasaan pada masyarakat tertentu  masih memberikan sesaji atau bunga di perempatan  jalan setiap malam jumat Legi. Tradisi ini dipengaruhi  oleh kepercayaan
A. Totemisme
B.  Animisme
C.  Dinamisme
D.  Polytheisme
E.   Pantheisme

33. Perhatikan pernyataan berikut ini !
1. Taat menalankan agama Islam
2. mengaku beragama Islam ( Islam Kulit )
3. menganut kepercayaan purba yang becampur Hindu Budha
4. dari golongan bangsawan
5. suka melakukan sesajen
6. dari golongan orang awam pedesaan
Dari pernyataan diatas yang mengambarkan golongan Abangan pada masyarakat Jawa menurut Clinfort Gertz adalah ..
A. 1, 2 dan 3
B.  2,  4 dan 6.
C.  4, 5 dan 6.
D.  3, 5 dan 6
E.   2, 3 dan 4

34. Dalam kehidupan bermasyarakat agama memiliki fungsi memupuk persaudaraan . Hal ini dapat dibuktikan karena agama….
A. memberikan pedoman pada masyarakat dalam berpeilaku
B. mengajarkan kaidah kaidah pengendalian diri
C. merupakan alat bagi manusia untuk hidup teratur
D. membimbingmanusia untuk menuju keraah keselamatan
E. mengajarkan manusia untuk hidup rukun dengan sesama

35. Pada dasarnya semua teknik bersatu saling berinteraksi dan saling tergantung, hal tersebut menunjukkan  ciri - ciri Teknologi yaitu ….
A.   Artifisilitas
B.   Otomatsime:
C.   Monisme :
D.   Universalisme
E.   Otonomi : berkembang







36. Perhatikan pernyataan berikut ini !
1. Mengenal metalurgi ( perundagian )
2. arsitektur
3. sistem Astronomi
4. sistem pengairan
5. sistem pelayaran
6. Kerajinan
      Dari pernyataan diatas menurut brandes Teknologi yang dikuasai bangsa Indonesia sebelum kedatangan Hindu Budha adalah : .....
A.  1, 2 dan 3
B.  3, 4 dan 5
C.  2, 3 dan 4
D.  1, 3 dan 5
E.  2, 3 dan 5

37. Perkembangan iptek dalam bidang mata pencaharian berlangsung sejak zaman prasejarah hingga abad modern sekarang ini. Pada zaman manusia sebagai penghasil makanan  mellaui berladang atau bercocok tanam  yang dikenal dengan sebutan Food Producing terjadi pada zaman…
A. Mesolithikum
B. Palaeolithikum
C. Neolithikum
D. Megalithikum
E.  Logam

38. Kemajuan Globalisasi terutama pengunaan Internet yang tidak disertai dengan pengendalian diri yang kuat  dapat berdampak negative terhadap perilaku generasi muda yang semakin bebas: terutama pada gaya hidup metropolis, gaya pacaran dan tata pergaulan . hal tersebut  lebih disebabkan oleh…..
A. rendahnya kesadaran akan dampaknegatif globalisasi bagi diri dan lingkungannya
B. proses pendewasaan menuju pencarian jati diri
C. sifat generasi muda yang penuh inovatif, kreasi dan demokrasi.
D. kuatnya budaya konsumerisme dan  gaya hidup barat.
E. Rendahnya fungsi kontrol Orang tua dan lemahnya pemahaman agama

39. Pada masyarakat Indonesia penggunaan internet sudah menjadi kebutuhan sehari hari , tetapi pada masyarakat suku terasing atau pedalaman : internet masih merupakan impian atau khayalan . Pernyataan di atas merupakan contoh……..
A. cultural lag
B. cultural focus
C. cultural shock
D. cultural activities
E. cultural determination

40. Teknologi pengairan tradisonal yang sekarang masih terus  dipakai dan terbukti tetap dijaga kelestarianya oleh masyarakat pendukungnya adalah ……
A. Sistem pengairan tadah Hujan di  Sumatra
B. Sistem DAS di Jakarta
C. Sistem pengairan bergilir  di Jawa
D. Sistem Subag di Bali
E.  Ssitem Ulu Ulu di jawa Tengah







KUNCI JAWABAN
ANTROPOLOGI
( PAKET – 1 )


1. C 11. D 21. C 31. E
2. C 12. C 22. C 32. A
3. E 13. D 23. C 33. D
4. C 14. D 24. D 34. E
5. A 15. D 25. E 35. C
6. D 16. E 26. B 36. D
7. A 17. D 27. C 37. C
8. B 18. B 28. A 38. D
9. B 19. C 29. D 39. A
      10. E 20. A 30. A 40. D