soal uas genap FIQIH KELAS XI


I. Pilihlah jawaban berikut dengan benar !

1. Perempuan yang boleh dipinang oleh pihak laki-laki untuk dijdikan istri adalah sebagai berikut  kecuali... .

a. sudah baligh dan berakal sehat
b. tidak terikat oleh akad pernikahan
c. tidak dalam masa iddah talak raj’i
d. tidak dalam pinangan orang lain
e. benar-benar perempuan

2. Untuk lebih menjamin keharmonisan sebuah rumah tangga maka dianjurkan adanya keseimbangan (kafa’ah) antara calon suami dan calon istri. Semua segi harus dipertimbangkan baik dalam hal agama (akhlak), harta, nasab, fisik, usia, pendidikan, dll. Demikian pendapat .... .
a. Imam Syafi’i
b. Imam Maliki
c. Imam Hanafi d. Imam Hanbali
e. Jumhur Ulama
3. Setelah sepuluh tahun menikah dan mempunyai 2 anak, ternyata diketahui bahwa sang istri adalah bibinya sendiri. Maka pernikahan mereka harus ... .
a. diteruskan saja, karena pernikahannya dulu dilakukan secara sah
b. diteruskan saja, karena dulu ketika waktu menikah tidak diketahui jadi tidak dosa
c. diteruskan saja, karena jika harus cerai menyengsarakan kedua anaknya
d. diceraikan (thalaq), karena saat ini sudah diketahui bahwa mereka adalah muhrim
e. diserahkan saja kepada hakim untuk menyelesaiakannya; diteruskan atau dithalaq
4. Perempuan yang boleh dinikahi adalah sebagai berikut kecuali ... .

a. anak perempuan dari bibi
b. saudara perempuan sepupu
c. saudara perempuan mantan istri
d. anak perempuan istri jika istri belum dicampuri
e. anak perempuan dari saudara

5. Salah satu syarat sahnya pernikahan adalah adanya 2 orang saksi. Orang yang menjadi saksi nikah disyaratkan sebagai berikut kecuali ... .

a. laki-laki
b. baligh dan berakal sehat
c. hadir dalam waktu aqad nikah
d. dapat melihat dan mendengar dengan baik
e. bukan muhrim
6. Jika waktu aqad diucapkan bahwa maharnya tidak dibayar tunai (hutang), maka sang istri  mempunyai … .

a. kewajiban taat kepada suami sebagaimana mestinya
b. hak menolak untuk dicampuri sebelum maharnya dilunasi
c. hak untuk menggugat cerai sang suami sebelum maharnya dilunasi
d. kewajiban membantu suami mencari nafkah guna membayar hutang mahar
e. kerelaan hati mengihlaskan mahar tersebut karena sudah menjadi suaminya

7. Bagi laki-laki yang belum mempunyai kemampuan fisik ataupun materi (penghasilan), hukum menikah baginya adalah ... karena dikuatirkan akan membawa kesengsaraan bagi dirinya, istrinya maupun anaknya.
a. wajib
b. sunnah
c. makruh d. mubah
e. haram
haram
8. Salah satu tujuan hukum Islam menyariatkan menikah adalah untuk menyalurkan dorongan nafsu biologis secara terhormat, karena manusia ... .
a. Adalah makhluk sosial yang selalu membutuhkan orang lain
b. Mempunyai naluri untuk melanjutkan keturunannya
c. memiliki nafsu yang harus tersalurkan dengan baik, jika cara penyaluran nafsu tidak melalui aturan hukum maka tidak ada bedanya manusia sama dengan binatang
d. laki-laki mempunyai naluri kebapakan dan perempuan mempunyai naluri keibuan
e. secara naluriah ingin mempunyai pasangan dalam menjalani kehidupannya
9. Maksud dari firman Allah :                                                                artinya mereka (istri) adalah pakain bagimu dan kamu juga pakaian bagi mereka maksudnya ... .
a. suami-istri harus sama-sama berikhtiyar dalam mencari nafkah untuk keluarga
b. baik suami maupun istri harus melaksanakan kewajiban masing-masing
c. suami berkewajiban mencari nafkah untuk mencukupi kebutuhan keluarga
d. istri berkewajiban untuk taat kepada suami dan menjaga kehormatannya
e. suami-istri masing-masing mempunyai kekurangan sehingga mereka berkewajiban untuk saling menutupinya  
10. Wali nikah ada 2 yaitu Wali nasab dan wali hakim. Wali nasab dibagi 2 yakni wali mujbir dan wali adhal. Nah, pengaertian dari wali mujbir ialah wali yang ... .
a. menolak menikahkan anak perempuannya
b. berhak memaksa menikahkan anak perempuannya tanpa persetujuannya
c. mensyaratkan mahar tertentu pada calon mempelai laki-laki
d. berhak meminta izin anak perempuannya sebelum dinikahkan
e. membiarkan anak perempuannya dinikahi laki-laki dengan cara kawin lari

11. Menikah dengan dibatasi waktunya dilarang dalam hukum Islam, karena hal tersebut menyalahi tujuan menikah yakni membentuk keluarga selamanya. Pernikahan yag dibatasi waktunya tersebut adalah ... .

a. nikah syigar
b. nikah sirri
c. nikah khadn
d. nikah mut’ah
e. nikah muhallil

12. Jatuhnya thalaq atas putusan hakim berdasarkan gugatan istri disebut dengan ... .

a. gugat cerai
b. fasakh
c. khulu’
d. thalaq ba’in sughra
e. thalaq ba’in khubra

13. Yang termasuk katagori thalaq ba’in sughra ialah istri yang … .

a. ditinggal mati suaminya
b. sudah dithalaq 3 oleh suamina
c. istri yang dithalaq oleh suaminya sebelum dicampuri
d. dithalaq suaminya karena ia nusuz (tidak taat suami)
e. dithalaq suaminya dan ia sudah dicampuri

14. Istri yang sudah dithalaq suaminya ia mempunyai masa iddah (masa tunggu). Tujuan utama dari adanya masa iddah ini adalah untuk  ... .
a. mengetahui sejauh mana tanggung jawab suami kepada mantan istrinya
b. mengukur tingkat kecintaan suami istri
c. mengetahui kondisi rahim sang istri apakah ada isi atau tidak
d. memberi jedah waktu bagi istri untuk rujuk kembali
e. memastikan bahwa mereka memang bukan lagi jodoh
15. Perempuan yang dicerai suaminya dan ia belum dicampuri maka lama masa iddahnya adalah ... .

a. 4 bulan 10 hari
b. 3 kali suci dari haidh
c. 3 bulan
d. sampai melahirkan
e. tidak perlu menjalani masa iddah

16. Apabila suami-istri bercerai maka hak asuh anak (hadhanah) ada di pihak ibu, dengan syarat sebagai berikut kecuali ... .
a. anaknya belum mumayyiz (belum dewasa)
b. sang ibu berakal sehat (cakap)
c. ibunya mempunyai kemampuan mengasuh anaknya
d. ibunya memiliki kemampuan membiayai sang anak
e. ibunya memiliki perilaku yang baik dan menjalankan agamanya
17. Tujuan mempelajari ilmu mawaris adalah sebagai berikut kecuali ... .
a. mengetahui siapa-siapa yang berhak menerima harta waris
b. mengetahui siapa-siapa yang tidak berhak menerima harta waris
c. mengetahui bagian-bagian yang harus diterima oleh masing-masing ahli waris
d. mengetahui tata cara pembagian harta waris yang benar
e. mengetahui jumlah harta waris yang harus dibagikan kepada ahli waris
18. Dari bilangan berikut ini : 1). 1/2    2). 1/3    3). 1/4     4). 1/6    5). 1/7    6). 1/8    7). 1/9   8). 2/3     9). 2/4
Yang termasuk furudhul muqaddarah adalah … .

a. 1,2,3,4,5,6,7
b. 1,2,3,4,6,8
c. 1,2,3,6,8
d. 1,5,8,9
e. 1,3,5,7,9

19. Sebab terjadinya waris mewarisi adalah sebagai berikut kecuali … .

a. sebab pernikahan
b. hubungan nasab
c. kesamaan agama
d. sebab susuan
e. sebab wala’

20. Orang-orang yang karena hubungan darah berhak menerima bagian waris setelah diambil oleh ahli waris dzawil furudh disebut dengan ahli waris ....

a. ashabul furudh nasabiyah
b. dzawil arham
c. ashabah nasabiyah
d. furudhul muqaddarah
e. ashabul muqaddarah
21. Ahli waris yang bagiannya sudah ditentukan oleh nas (Al-Qur’an maupun As-Sunnah) disebut … .

a. dzawil furudh
b. dzawil furudh maktubah
c. dzawil arham nasabiyah
d. mawarisul kubra
e. furudhul muqaddarah

22. Ahli waris yang bagiannya tidak ditentukan oleh nas, dan ia menerima bagian waris jika ahli waris dzawil furudh tidak ada adalah ….

a. dzawil furudh
b. dzawil arham
c. furudhul muqaddarah
d. mawaris sughra
e. furudhul maktubah

23. Hak ahli waris untuk mendapatkan harta waris dapat hilang jika terdapat padanya hal-hal sebagai berikut  kecuali ….

a. pembunuh atas pemilik warisan
b. murtad
c. beda agama
d. punya hubungan wala’
e. gila

24. Ahli waris yang hak warisnya tidak akan gugur selamanya, yaitu .…

a. ibu, bapak, suami/istri
b. bapak, suami, anak laki-laki
c. anak laki-laki dan cucu laki-laki
d. anak, bapak, ibu, suami/istri
e. anak, ibu, bapak

25. Jika ada anak laki-laki maka bagian waris dari saudara laki-laki kandung adalah … .

a. 1/3
b. 1/4
c. 1/6
d. 1/8
e. 0 (nol)
26. Hak waris ibu, jika mayit yang mempunyai anak adalah … .

a. 1/3
b. 1/4
c. 1/8
d. 1/6
e. 1/2

27. Penghalang yang menyebabkan ahli waris tidak mendapat bagian sama sekali karena adanya ahli waris yang lebih dekat kekerabatannya dengan si mayit. Hal ini disebut …

a. hijab nuqshan
b. hijab mahjub
c. hijab mardudun
d. hijab musawi
e. hijab hirman

28.  Jika ahli waris terdiri dari : 1). satu anak laki-laki  2). dua anak perempuan,  3). dua istri  4).  Ibu  5). satu saudara laki-laki kandung. Harta peninggalan sebesar Rp 240.000.000,-
Jika dihitung, maka bagian warisan yang diperoleh ibu adalah …

a. 30 juta
b. 40 juta
c. 50 juta
d. 60 juta
e. 70 juta

29. Sedangkan bagian warisan yang diperoleh satu saudara laki-laki tersebut adalah … .

a. 10 juta
b. 20 juta
c. 25 juta
d. 30 juta
e. 0 (terhijab)

30. Sedangkan bagian warisan yang diperoleh 2 istri adalah … .

a. 10 juta
b. 20 juta
c. 30 juta
d. 40 juta
e. 50 juta

31. Ashabah karena adanya ahli waris lain yang setingkat dengannya disebut dengan …. yang termasuk ashabah ini adalah anak perempuan jika bersamanya ada anak laki-laki.

a. ashabah binafsih
b. ashabah bil ghair
c. ashabah ma’al ghair
d. ashabah min nafsi
e. ashabah ma’al khair

                                                                                                                             
32.

arti ayat Al-Qur’an penggalan surat An-Nisa‘ ayat 12 di atas adalah  ... .

a. Dan jika istri-istrimu itu mempunyai anak, maka kamu mendapat seperempat dari harta yang ditinggalkannya sesudah dipenuhi wasiat  
b. Dan jika kamu (suami-suami) ditinggalkan oleh istri-istrimu dan mereka tidak mempunyai anak, maka bagianmu seperempat
c. Dan bagimu (suami-suamii) seperempat dari harta yang ditinggalkan oleh istri-istrimu, jika mereka tidak mempunyai anak
d. Dan bagimu (anak laki-laki) seperdua dari harta yang ditinggalkan oleh istri-istrimu, jika mereka tidak mempunyai anak
e. Dan jika istrimu itu tidak mempunyai anak laki-laki maka bagianmu seperempat dari yang ditinggalkannya setelah dipenuhi wasiat
33. Sisa harta waris setelah dibagikan kepada ahli waris dan ternyata masih ada sisa, maka sisa harta waris tersebut menurut Imam Syafi’i …
a. dikembalikan lagi kepada ahli waris dzawil furudl dengan jalan radd
b. diberikan kepada ahli waris dzawil arham
c. diberikan kepada baitul maal
d. diberikan kepada ahli waris ashabah
e. diberikan kepda ahli waris dzawil furudl secara merata
34. Pengertian ‘aul adalah ….
a. menambah jumlah asal masalah untuk mencukupi bagian masing-masing ahli waris
b. bertambahnya ahli waris yang menerima waris baik keluarga jauh maupun dekat
c. berkurangnya penerimaan ahli waris karena adanya ahli waris lain yang lebih dekat
d. mengembalikan sisa harta waris kepada ahli waris lainnya
e. mengurangi jumlah asal masalah untuk menghabiskan sisa harta waris
35. Yang termasuk kasus Gharawain adalah jika ahli waris terdiri dari …

a. anak, ibu, bapak
b. anak laki-laki, cucu, ibu
c. suami, ibu, bapak
d. ibu, bapak dan saudara mayit
e. istri, anak, bapak

36. Jumhur ulama sepakat bahwa hak waris bagi orang gila ….

a. Hak warisnya hilang karena hilangnya akal
b. Hak warisnya tetap diberikan karena mungkin dia bisa sembuh  
c. Hak waris dimauqufkan (diberhentikan) dulu menunggu sembuh
d. Dialihkan kepada ahli waris yang lain
e. tidak diberikan hak waris karena tidak ada manfaat baginya

37. Ketentuan waris untuk banci yang termasuk khuntsa musykil menurut Imam Syafi’i adalah ….

a. disamakan dengan laki-laki, tetapi bagian yang diberikan setengahnya terlebih dahulu sambil menunggu kejelasan statusnya
b. setengah bagian laki-laki
c. disamakan dengan bagian perempuan
d. tidak mendapatkan harta warisan
e. setengah bagian laki-laki ditambah setengah bagian perempuan
38. Berikut ini adalah kalimat yang termasuk katagori wasiat kecuali ....
a. jika nanti aku mati, aku serahkan pembinaan TPQ ini kepadamu
b. aku berwasiat, tanah ini agar diberikan kepada si fulan
c. aku berikan rumah ini kepada si fulan jika ia sudah menikah
d. jika aku meninggal dunia, aku berikan rumah ini untuk si fulan
e. aku wasiat kepadamu, jika sewaktu-waktu aku meninggal maka tunaikanlah zakatku
39. Wasiat dianggap batal (tidak sah) jika terjadi hal-hal sebagai berikur, kecuali … .

a. wasiat itu melanggar syari’at
b. diberikan kepada ahli waris tetapi tidak ada izin dari ahli waris
c. diberikan kepada ahli waris asal ada izin dari salah satu ahli waris
d. wasiatnya melebihi 1/3 harta
e. wasiat dilakukan dalam kondisi dipaksa atau terpaksa

40. Penerima wasiat disyaratkan sebagai berikut, kecuali ….
a. sudah baligh dan berakal sehat
b. tidak menolak pemberian wasiat
c. bukan pembunuh  dari orang yang berwasiat
d. bukan ahli waris dari orang yang berwasiat
e. orangnya harus benar-benar ada (hidup) ketika wasiat itu dilaksanakan

II. Uraikan !
1. Dengan menikah maka laki-laki dan perempuan akan memiliki kepastian hukum baik dalam segi hubungan biologis (syahwat) dan keturunannya. Nah, Jelaskan maksudnya!
2. Jelaskan bagaimana pendapatmu tentang nikah sirri !
3. Berikan (empat saja) alasan dibolehkannya thalaq !
4. Jika ahli waris terdiri dari : suami, 2 saudara perempuan seayah dan seorang ibu. Harta peninggalan sebesar Rp 320.000.000,- Hitunglah berapa bagian masing-masing ahli waris ! (Kerjakan dengan cara ’Aul !)
5. Seorang meninggalkan ahli waris terdiri dari : enam anak laki-laki, tiga istri, ibu, dua saudara laki-laki dan seorang saudara perempuan. Harta yang ditinggalkan senilai Rp 48.000.000,- Berapakah bagian masing-masing ahli waris ?








-  SELAMAT  MENIKMATI  UJIAN  SEMESTER  -


KUNCI JAWABAN FIQIH KELAS XI


PILIHAN GANDA
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40


URAIAN
1. Bagi orang yang sudah menikah maka secara hukum dia dapat menyalurkan nafsu sahwatnya bersama dengan pasangannya kapanpun tanpa ada orang yang mempersoalkannya. Begitu juga status anaknya secara hukum menjadi jelas keturunan siapa.
2. Nikah sirri itu sah menurut hukum Islam tetapi tidak sah menurut negara, karenanya Nikah sirri itu sangat merugikan pihak perempuan. Dengan berpedoman kaidah hukum Islam untuk menolak bahaya dan berpedoman pada perubahan kondisi zaman maka nikah sirri dianggap haram.
3. Thalaq dibolehkan dengan alasan sbb.: (terserah korektor, pilih 4 saja !)
a. Salah satu pihak berzina atau pemabuk, pemadat, penjudi, dll yg sukar disembuhkan.
b. Salah satu pihak meninggalkan pihak lain selama 2 th berturut-turut tanpa izin dan tanpa alasan yg sah.
c. Salah satu pihak mendapat hukuman penjara 5 th atau hukuman lebih berat setelah perkawinan berlangsung.
d. Salah satu pihak melakukan kekejaman atau penganiayaan berat yg membahayakan pihak lain.
e. Salah satu pihak mendapatkan cacat badan atau penyakit dg akibat tidak dapat menjalankan kewajibannya sebagai suami atau istri
f. Antara suami istri terus menerus terjadi perselisihan atau pertengkaran dan tidak ada harapan akan hidup rukun lagi dalam rumah tangga.
g. Suami melanggar taklik talak
h. Peralihan agama atau murtad yg menyebabkan ketidak rukunan dalam rumah tangga.

4.
                              Asal masalah = 6
Suami             1/2    3   3/8 x Rp 32 jt = Rp 12 juta
2  sdr pr seayah    2/3   4   4/8 x Rp 32 jt = Rp 16 juta
Ibu 1/6    1   1/8 x Rp 32 jt = Rp  4 juta
                   
                                                8

5.                          Asal masalah = 24
6 anak lk     Ash.  17    17/24 x Rp 48 jt = Rp 34 juta
3 istri          1/8       3      3/24 x Rp 48 jt = Rp   6 juta
Ibu              1/6       4      4/24 x Rp 48 jt = Rp   8 juta
2  sdr lk         0
1 sdr pr         0
                                            24