sejarah Selotip

Selotip pertama (di Amerika dinamakan Scotch tape) diciptakan pada tahun 1930 oleh insinyur 3M, Richard Drew.
Scotch tape merupakan pita perekat transparan pertama di dunia.
Richard Drew juga menemukan masking tape pada tahun 1925, sebuah perekat dari kertas cokelat selebar 5 cm.
Latar Belakang Richard Drew
Pada tahun 1923, Richard Drew bergabung dengan perusahaan 3M yang terletak di St. Paul, Minnesota, AS.
Pada saat itu, 3M hanya membuat amplas. Drew bekerja di pengujian produk Wetordry, sebuah merek amplas 3M, di bengkel karoseri mobil lokal.
Pada masa itu dia menyadari bahwa saat mengecat mobil, teknisi mengalami kesulitan membuat garis pemisah antara bagian yang harus di cat dan yang tidak.
Richard Drew lantas terinspirasi untuk menciptakan masking tape pertama pada tahun 1925, sebagai solusi untuk masalah tersebut.
Asal Merk Scotch
Merk Scotch muncul saat Richard Drew sedang menguji masking tape pertamanya untuk menentukan berapa banyak perekat yang dibutuhkan.
Para teknisi bengkel yang frustasi dengan selotip sampel berujar, “Take this tape back to those Scotch bosses of yours and tell them to put more adhesive on it!” Mulai saat itu, nama Scotch segera diterapkan untuk seluruh lini produk selotip buatan 3M.
Penggunaan Selotip
Richard Drew, insinyur muda 3M, yang menemukan selotip tahan air, transparan, dan anti lembab pada awalnya digunakan untuk menyegel bungkus makanan dan terutama digunakan oleh tukang roti, pedagang kelontong, dan pengepakan daging.
Drew mengirim selotip buatannya untuk diuji di sebuah perusahaan di Chicago yang mengkhususkan diri dalam pencetakan kemasan untuk produk roti.
Tanggapan dari perusahaan ternyata amat baik, sehingga tak lama kemudian selotip diluncurkan di pasaran.
Namun, pada saat itu ekonomi Amerika dalam kondisi tertekan sehingga penggunaan selotip meluas tidak hanya sebagai perekat bungkus makanan tetapi juga digunakan untuk memperbaiki berbagai hal seperti memperbaiki halaman buku yang sobek, memperbaiki mainan rusak, hingga menyambung uang yang sobek.
John A. Borden, Penemu Tape Dispenser
John A. Borden, seorang insinyur 3M menemukan tape dispenser dengan pisau pemotong built-in pada tahun 1932.
Scotch Brand Magic Transparent Tape® diciptakan pada tahun 1961, merupakan sebuah selotip transparan hampir tak terlihat yang tidak berubah warna dengan permukaan yang dapat ditulis

Related Posts:

  • Task AnalisisUJIAN TENGAH SEMESTER DESAIN TRAINING OLEH : RUHAMAU RIZQIYYATUSH S 08640005 PROGRAM STUDI S1 PSIKOLOGI FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITA… Read More
  • Rawa LebakLahan rawa merupakan dataran rendah yang pada musim hujan digenangi air dan pada musim kemarau menjadi daratan dengan kondisi seperti hanya dapat dita… Read More
  • SEJARAH PERTUMBUHAN PERS DI INDONESIASejarah Pertumbuhan Kantor Berita di Indonesia Dizaman penjajahan Belanda, yaitu sebelum pecah perang pasifik dinegeri ini terdapata 2 (dua) kantor b… Read More
  • Hakikat Pribadi Manusia Hakikat Pribadi Manusia Hakikat Masyarakat Menurut Ilmu Filsaat Manusia adalah makhluk tuhan yang otonom,berdiri sebagai pribadi yang tersusun atas ke… Read More
  • DAP (Developmentally Appropriate Practice)STRATEGI PEMBELAJARAN DAP (DEVELOPMENTALLY APPROPRIATE PRACTICE) 1. Pengertian DAP (Developmentally Appropriate Practice) DAP atau dalam terjemahan b… Read More